Tutorial Merubah Nama Domain WordPress

Tutorial Merubah Nama Domain WordPress
Tutorial Merubah Nama Domain WordPress

Dalam artikel Tutorial Merubah Nama Domain WordPress ini. w akan berbagi pengalaman bagaimana tahapan untuk merubah domain pada sebuah website dengan CMS WordPress. Sebagai mana kita ketahui WordPress merupakan sebuah CMS yang sangat banyak digunakan untuk kebutuhan website. Baik itu website berita, blog pribadi, web sekolah, perusahaan hingga instansi pemerintahan. Sangat banyak kalangan yang menggunakan CMS WordPress ini. Sehingga kebutuhan dan permasalahan yang muncul sangat beragam. Salah satunya yaitu ketika ada kondisi yang mengharuskan kita untuk mengganti nama domain sebuah website.

Alasan Merubah Nama Domain WordPress

Terkadang ada sebagian kecil sudut pandang yang menggap pengetahuan untuk merubah nama domain pada website adalah sesuatu yang tidak begitu penting. Namun menurut w hal ini cukup perlu diketahui. Ada beberapa hal kondisi yang mengharuskan kita untuk merubah atau mengganti nama domain website. Di antaranya yaitu :

  1. Adanya perubahan nama atau merek, bahasa kerennya rebranding,
  2. Reputasi nama domain yang jelek sehingga kena blok oleh beberapa tools atau search engine
  3. Penyesuaian nama domain ketika masih dalam tahap design atau mode demo ke produksi, dipulish ke public
  4. Lupa renew domain lama sehingga keburu diambil orang
  5. Dan beberapa kemungkinan kondisi lainnya

Tahapan Merubah Nama Domain WordPress

Di sini w akan menguraikan tahapan untuk melakukan perubahan nama domain pada website dengan CMS WordPres. Dalam kondisi ini diasumsikan website dan database sudah diupload ke hosting. Dan juga diasumsikan mempunyai hak akses ke databasenya. w tidak akan menguraikan tahapan masuk ke panel hosting. Dan juga tahapan untuk mengakses ke phpmyadmin. Karena w asumsikan kita semua sudah mengetahuinya. Namun jika ada teman-teman yang belum mengetahuinya bisa kita diskusikan.

Sebagai catatan, perintah di bawah tidak hanya bisa berjalan di SQL phpmyadmin. Melalui CLI (command line interface) seperti linux juga bisa dijalankan. Namun pada contoh ini w menggunakan phpmyadmin sebagai media interface untuk menjalankan perintah perubahan nama domain.

1. Pertama silahkan akses ke phpmyadmin,

2. Setelah berhasil mengakses phpmyadmin, pilih dan click nama database yang digunakan maka akan muncul tampilan sebagai berikut ini:

3. Selanjutnya pilih dan click menu SQL maka akan muncul tampilan sebagai berikut ini :

Tutorial Merubah Nama Domain WordPress

Pada form yang muncul silahkan isi baris perintah satu per satu kemudian pilih dan click tombol Go seperti gambar dibawah ini :

Tutorial Merubah Nama Domain WordPress

Ulangi cara di atas hingga 4 perintah di bawah di jalankan semua :

UPDATE Bi_options SET option_value = replace(option_value, 'namadomainlama.com', 'namadomainbaru.com') WHERE option_name = 'home' OR option_name = 'siteurl';
UPDATE Bi_posts SET guid = replace(guid, 'namadomainlama.com','namadomainbaru.com');
UPDATE Bi_posts SET post_content = replace(post_content, 'namadomainlama.com', 'namadomainbaru.com'); 
UPDATE Bi_postmeta SET meta_value = replace(meta_value,'namadomainlama.com','namadomainbaru.com');

Sampai pada tahap ini semua URL pada website kita sudah berubah dari yang sebelumnya namadomainlama.com menjadi namadomainbaru.com.

Memastikan Nama Domain di Admin WordPress

Tahapan selanjutnya kita tinggal memastikan dari halaman administrator website kita semua link sudah sesuai dengan domain baru.

  1. Akses halaman administrator web WordPress.
  2. Pilih dan click menu Settings.
  3. Selanjutnya pilih dan click submenu General, pada tahapan ini pastikan semua URL sudah menggunakan nama domain baru yaitu : namadomainbaru.com.
  4. Masih di menu Settings, pilih dan click submenu Permalink, untuk bagian ini pastikan permalink yang kita gunakan sudah sesuai.

Jika sampai pada tahapan ini semua sudah aman maka kita telah berhasil merubah nama domain website. Selanjutnya kita mencoba akses URL domain baru yaitu namadomainbaru.com. Jika semua berjalan dengan baik maka website kita akan menampilkan halaman yang sempurna.

Catatan : Khusus yang menggunakan htaccess wordpress jika ada perintah yang menentukan nama domain maka jangan lupa untuk diedit menyesuaikan.

Demikian Tutorial Merubah Nama Domain WordPress semoga dapat bermanfaat untuk pembaca dan dapat dikembangin sesuai kebutuhan.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.